Daily lifeurban malang

Jiwa yang Masih Terkurung, Puisi Endik Asto

hasrat yang masih tersembunyi
malu malu beratraksi
atau takut untuk berekspresi
tak berani menuangkan warna

hasrat yang terpenjara
resah di ruang kosong
hanya mampu menggores diangan
yang berkecamuk tanpa warna

hasrat yang hanya diam
mengurung jiwa berontak
keluar dari tirani kecemasan
terus berteriak tanpa suara.

endik asto
singosari,24/11/24

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WeCreativez WhatsApp Support
Our customer support team is here to answer your questions. Ask us anything!
👋 Hi, how can I help?